KENDARINEWS.COM-Pj Wali Kota Kendari, Asmawa Tosepu menyatakan kesiapannya dalam menyukseskan pemilu serentak 2024. Sebagai bentuk dukungan, ia telah menginstruksikan Badan Kesbangpol Kota Kendari untuk melaksanakan sosialisasi di tengah masyarakat.
“Sosialisasi nanti kita masifkan melalui penerbitan spanduk maupun pamflet. Jadi masyarakat memang harus diberi tahu bahwa ada ajang demokrasi pada 2024 nanti, baik itu pilpres, pilcaleg, maupun pilkada,” ungkap Asmawa, usai mengikuti Rakor Persiapan Pemilu, kemarin.
Kepala Biro Umum Kemendagri ini yakin, sosialisasi kepada masyarakat dapat memengaruhi tingkat partisipasi pemilih dalam pemilu. Ia optimis tingginya partisipasi masyarakat dalam pemilu dapat mewujudkan pemilu berkualitas serta menghasilkan para pemimpin yang ideal menahkodai Kota Kendari kedepannya.
Terpisah, Kepala Badan Kesbangpol Kota Kendari Djunaidi Umar mengaku siap melaksanakan instruksi Pj Wali Kota terkait sosialisasi dan edukasi masyarakat jelang pemilu. Ia mengaku, sosialisasi pemilu efektif dilaksanakan mulai tahun depan (2023) sejalan dengan pelaksanaan tahapan pemilu. “Kita akan sosialisasi,” pungkasnya. (KN)