KENDARINEWS.COM — Wali Kota Kendari H.Sulkarnain Kadir meresmikan Rumah Quran Al Misbah di Kelurahan Petoaha, Kecamatan, Kecamatan Abeli, Jumat (12/03/2021).
Hadirnya rumah Quran yang digagas Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP3 Kendari, bekerja sama dengan pemkot dan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) diharapkan bisa menjadi wadah bagi anak di kawasan itu untuk lebih cinta Alquran

“Ini sangat baik agar anak-anak kita bisa mempelajari dan mencintai Alquran sejak dini. Apalagi di masa pandemi Covid -19 saat ini. Dimana anak kita banyak melakukan proses belajar mengajar melalui fasilitas internet atau online. Mudah-mudahan mereka bisa terwadahi untuk mempelajari Alquran,” kata Sulkarnain Kadir.
Dia berharap, upaya menghadirkan sarana edukasi ini bisa ditiru lembaga lainnya yang ada di Kota Kendari, sehingga dapat menumbuhkan kecintaan terhadap Alquran sejak dini.
“Semoga bisa memotivasi yang lain untuk berbuat, sama-sama saling berlomba dalam kebaikan. Saya yakin melalui rumah Quran anak-anak bisa memahaminya, menghafal dan mengamalkannya di kehidupan sehari-hari. Sehingga nanti anak tumbuh dengan mental, karakter dan kepribadian yang baik,” kata Sulkarnain Kadir. (ags/b)