Komunitas Cetar Kendari Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan untuk Anak Yatim serta Kaum Duafa

KENDARINEWS.COM—Komunitas Cetar Kendari kembali melaksanakan tradisi tahunan yang penuh makna dengan menggelar acara Buka Puasa Bersama yang dirangkaikan dengan pemberian santunan kepada 120 anak yatim dan kaum duafa. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian sosial yang telah dilaksanakan sejak Komunitas Cetar berdiri enam tahun lalu, sebagai bagian dari misi mereka untuk berbagi kebahagiaan dan berkah kepada sesama, terutama yang membutuhkan.

Ketua Komunitas Cetar Kendari, Herna Halim, dalam sambutannya menjelaskan bahwa berbagi kepada anak yatim dan kaum duafa adalah kegiatan inti yang selalu dilakukan oleh komunitas ini setiap tahunnya, baik pada saat peringatan ulang tahun komunitas maupun di bulan suci Ramadhan.

“Sejak pertama kali Komunitas Cetar berdiri, kami sudah menanamkan dalam diri kami bahwa kegiatan berbagi bukan sekadar acara seremonial, melainkan bagian dari komitmen kami untuk memberi manfaat lebih kepada masyarakat, terutama anak yatim dan kaum duafa. Kami ingin memberikan bukan hanya materi, tetapi juga kebahagiaan dan perhatian,” ujar Herna.

Dia menjelaskan, awalnya Komunitas Cetar dibentuk sebagai kelompok arisan. Namun, seiring waktu, kelompok ini berkembang menjadi sebuah komunitas yang lebih besar dengan tujuan sosial yang jelas.

“Kami tidak hanya ingin menjadi kelompok arisan biasa. Sejak awal, kami ingin menjadi komunitas yang memberikan dampak positif bagi masyarakat. Oleh karena itu, setiap tahun, terutama di bulan Ramadhan, kami selalu melaksanakan kunjungan ke panti asuhan atau masyarakat yang membutuhkan. Tahun ini, kami mengadakan acara buka puasa bersama di Hotel Plaza Inn, dengan harapan memberikan pengalaman berbeda dan kebahagiaan lebih bagi anak yatim dan kaum duafa,” lanjutnya.

Sosok wanita hangat dan murah senyum ini berharap agar kegiatan berbagi ini bisa terus berjalan setiap tahun, tidak hanya pada bulan Ramadhan, tetapi juga di waktu lainnya sebagai bagian dari komitmen komunitas untuk terus peduli kepada mereka yang membutuhkan.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk turut berbagi dan menunjukkan kepedulian terhadap sesama. Ini bukan hanya tentang materi, tetapi juga tentang rasa saling peduli dan berbagi kebahagiaan,” tutup Herna Halim.

Ketua Panitia Kegiatan, Hj. Andi Hartati, menjelaskan bahwa Acara tersebut juga menjadi kesempatan untuk menunjukkan rasa syukur kepada Allah SWT. Selain berbagi kebahagiaan, acara ini juga menguatkan tali silaturahmi antar anggota Komunitas Cetar.

“Kegiatan buka puasa bersama dan santunan ini adalah bentuk rasa syukur kami kepada Allah yang telah memberikan kesempatan untuk berbagi. Selain itu, ini juga menjadi ajang untuk mempererat hubungan antar anggota komunitas dan meningkatkan kepedulian sosial kami terhadap sesama,” ujarnya.

Dia mengungkapkan, Acara yang berlangsung hangat dan penuh kebersamaan ini berhasil mengumpulkan dana sebesar 45 juta rupiah, yang sepenuhnya berasal dari kontribusi anggota Komunitas Cetar. Dana tersebut digunakan untuk santunan kepada anak yatim dan kaum duafa serta untuk mendukung kelancaran kegiatan.

“Semoga apa yang kami berikan dapat menjadi amal jariyah yang membawa berkah dan menjadi pemberat amal ibadah kita di akhirat kelak,” harap Hj. Andi Hartati.

Tinggalkan Balasan