KENDARINEWS.COM–PT.Bank Pembangunan Daerah Sulawesi Tenggara (Bank Sultra menyalurkan dana Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan kepada warga.
Direktur Utama (Dirut) Bank Sultra, Abdul Latif mengatakan, bantuan kali ini merupakan bentuk kepedulian Bank Sultra kepada masyarakat yang kesulitan akibat kenaikan harga BBM subsidi.
“Bantuan ini adalah program CSR Bina Lingkungan Program Pembangunan Berkelanjutan Tahun 2022. Bantuan ini menyasar masyarakat prasejahtera seperti petugas kebersihan, warga pondok pesantrean dan panti asuhan, nelayan dan ojek online (ojol),” ujar Dirut Bank Sultra Abdul Latif, Minggu (11/9), kemarin.
Dirut Abdul Latif berharap, bantuan yang diberikan bisa meringankan beban masyarakat sehingga tetap semangat dalam beraktifitas dan tetap optimis dalam kehidupannya.
Bantuan yang disalurkan dalam bentuk 250 paket sembako senilai Rp. 300 dengan total keseluruhan CSR yang akan disalurkan mencapai Rp 75 juta.(kn)