Wali Kota Kendari Resmikan Puskesmas Abeli

Dilengkapi IPAL, Buka Layanan Rawat Inap

KENDARINEWS.COM — Satu lagi fasilitas kesehatan (Faskes) yang berhasil rehabilitasi Pemkot Kendari. Kali ini, giliran Puskesmas Abeli. Kini, warga tak perlu lagi jauh-jauh berobat. Pasalnya, Puskesmas Abeli telah dilengkapi sejumlah fasilitas. Diantaranya, gedung rawat inap hingga instalasi pengolahan air limbah (IPAL).

Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir mengatakan akan terus berupaya menghadirkan layanan kesehatan yang representatif kepada masyarakat. Pembangunan faskes merupakan komitmen pemerintah untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik pada masyarakat Kota Kendari.

“Saya sering menyampaikan bahwa sulit membayangkan sebuah daerah atau wilayah disebut layak huni tanpa ditopang fasilitas kesehatan yang baik. Makanya, sejak awal kita berusaha memastikan pelayanan kesehatan kita betul-betul bisa memenuhi harapan dan ekspektasi masyarakat,” ungkap Sulkarnain Kadir, usai meresmikan gedung baru Puskesmas Abeli, kemarin.

Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir menandatangani prasasti pembangunan Puskesmas Abeli, kemarin. AGUS SETIAWAN/KENDARI NEWS

Dalam tiga tahun terakhir, Pemkot berupaya melakukan perbaikan Puskesmas. Dari 15 puskesmas yang ada, 10 diantaranya sudah berlantai dua setelah dilakukan perbaikan. Selain itu, pemerintah akan penambahan Puskesmas di Kandai. Pembangunannya telah dimulai. Tahun 2022, pihaknya akan menambah fasilitas rumah sakit RS) tipe D di Kecamatan Puuwatu. Faskes ini akan melayani warga Kota Kendari maupun daerah lain.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kendari, drg. Rahminingrum menjelaskan, pembangunan di Puskesmas Abeli meliputi tiga item yaitu, pembangunan gedung rawat inap dan kantor senilai Rp 2,4 miliar, pembuatan instalasi pengolah air limbah (IPAL) senilai Rp 495 juta dan pembangunan pagar puskesmas senilai Rp 118 juta.

“Jadi total pembiayaan untuk seluruh pembangunan di Puskesmas Abeli, pembangunan gedung, pembangunan IPAL dan pagar lebih dari Rp 3 miliar,” jelasnya.

Layanan Puskesmas Abeli lanjut drg. Rahminingrum, meliputi 6 kelurahan di Kecamatan Abeli. Jumlah warga yang dilayani sebanyak 23.964 jiwa atau sebanyak 4.298 KK (Kepala Keluarga). Yang menjadi tantangan kesehatan di Puskesmas Abeli yakni persoalan stunting. (b/ags)

Rehabilitasi Puskesmas Abeli
Pembangunan Gedung Rawat Inap dan Kantor Rp 2,4 Miliar
Pembuatan IPAL Rp 495 Juta
Pembangunan Pagar Rp 118 Juta

Lingkup Layanan
Meliputi Enam Kelurahan
Warga yang Dilayani 23.964 Jiwa atau 4.298 KK

Tinggalkan Balasan