Aksi 11 April, Polisi Pukul Mundur Massa Demonstrasi

KENDARINEWS.COM — Gerakan demonstrasi mahasiswa yang tergabung dari berbagai kampus di Sulawesi Tenggara berlangsung ricuh. Pemicu keributan diduga karena provokasi oleh oknum-oknum yang menyusup dalam rombongan mahasiswa.

“Tiba-tiba ada yang melempar batu ke arah massa yang sedang berdialog dengan Ketua DPRD Sultra Abdurrhman Shaleh,” kata Mirwan salah satu peserta aksi, Senin (11/4).

Paska terjadi lembaran batu, massa pun panik dan pihak kepolisian langsung melepaskan gas air mata ke arah massa aksi. Hingga mengakibatkan keadaan menjadi riuh. Massa berhamburan menghindari peluru gas air mata yang dihembuskan kepolisian.

Dalam aksi tersebut, terdapat beberapa tuntutan mahasiswa. Yaitu menolak kenaikan harga BBM dan wacana jabatan Presiden diperpanjang tiga periode. (ali).

Tinggalkan Balasan