Dukung Pembangunan Berkelanjutan, Ketua DPRD Konsel Apresiasi Capaian Pemkab

Kendarinews.com – Ketua DPRD Konawe Selatan, Hamrin, S.Kom., M.Ap., memberikan apresiasi tinggi atas capaian kinerja Bupati Surunuddin Dangga dan Wakil Bupati Rasyid selama masa jabatan mereka. Dalam acara Ekspose Akhir Tahun, Hamrin mengungkapkan rasa bangga terhadap dedikasi pemimpin daerah yang telah membawa perubahan nyata di berbagai sektor.

“Perjalanan pembangunan Konawe Selatan tidak terlepas dari kegigihan dan keseriusan para pemimpinnya. Bupati Surunuddin telah menunjukkan bukti pengabdiannya melalui pembangunan di berbagai bidang,” ujar Hamrin.

Ia menyoroti pesatnya pembangunan infrastruktur yang menjadi legacy penting bagi masa depan. Hamrin berharap warisan pembangunan ini dapat terus dilanjutkan dan disempurnakan.

“Kami di DPRD akan terus mengawal hingga masa akhir jabatan bupati, memastikan seluruh capaian pembangunan menjadi pondasi yang kokoh untuk kesejahteraan masyarakat. Semoga jerih payah beliau menjadi amal jariah,” tambahnya.

Hamrin juga menyinggung isu-isu strategis seperti stunting dan kemiskinan ekstrem yang perlu mendapat perhatian lebih serius. Menurutnya, akses jalan yang hampir merata telah membuka wilayah terisolasi dan membawa manfaat langsung bagi masyarakat.

“Pemkab Konsel telah banyak berbuat untuk menuntaskan isu-isu nasional sekaligus meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Semoga capaian ini terus memberi dampak positif di masa mendatang,” pungkas Hamrin. (ndi)

Tinggalkan Balasan