Info Terbaru Pengumuman CPNS dan PPPK 2024

Sementara itu, Plh. Deputi Pengawasan dan Pengendalian (Wasdal) BKN, Suharmen, menjelaskan bahwa proses finalisasi formasi terkendala oleh kebutuhan untuk menyelesaikan detail peta jabatan, terutama dari Kementerian Agama yang masih dalam tahap pendetailan.

“Proses pendetailan formasi memerlukan waktu panjang karena harus menyusun peta jabatan yang akurat. Beberapa kementerian masih fokus pada penyelesaian peta jabatan tersebut,” ungkap Suharmen.

Dalam seleksi CASN tahun ini, direncanakan akan dibuka sebanyak 1.289.824 formasi di berbagai instansi di seluruh Indonesia untuk memenuhi kebutuhan 2,3 juta ASN secara bertahap. Rinciannya meliputi 427.650 formasi di instansi pusat (207.247 CPNS dan 221.936 PPPK) dan 862.174 formasi di instansi daerah. Selain itu, akan ada 71.643 formasi CASN di Ibu Kota Negara (IKN), dengan rincian 14.114 formasi CPNS dan 57.529 formasi PPPK. (kn/ryl)

Tinggalkan Balasan