
KENDARINEWS.COM– PT Asera Mineral Indonesia (Asmindo) yang hendak menggunakan jalan umum sebagai jalan hauling dalam kegiatan pengangkutan ore nikel. Rutenya dari Desa Sonai Kecamatan Puriala Kabupaten Konawe menuju jembatan titian di Kecamatan Palangga Selatan (Palsel) Kabupaten Konawe Selatan (Konsel).
Perusahaan yang rencananya akan melintasi jalan umum di 31 Desa di Konsel itu mendapat reaksi dari Kepolisian Resort (Polres) Konsel. Institusi ini menegaskan kepada pihak managemen perusahan agar sebelum beroperasi harus memperhatikan beberapa syarat.
“Kami dari Kepolisian sendiri sepanjang perusahaan telah mengantongi legal standing (Dokumen perizinan) dari Pemerintah itu, pastinya tidak ada persoalan. Kalau belum ada, tentu kami pasti larang. Kami juga akan meminta kepada perusahaan untuk melakukan sosialisasi di masing masing kecamatan dan selalu dilengkapi dengan berita acara kegiatan. Supaya kedepan tidak menimbulkan masalah di masyarakat,”ujar Kapolres Konsel, AKBP Erwin Pratomo, S.IK.
Apabila nanti sudah ada legal standing dari pihak terkait, pihak Polres juga akan memberikan dukungan dalam rangka pengamanan jalan.
“Saya sampaikan juga kepada pihak perusahaan untuk membentuk tim yang terkait dengan keamanan, seperti Safety car. Hal itu dimaksudkan manakala ada kendaraan yang mogok kendaraan yang tersendat atau mungkin ada masalah di jalan.
“Nah inilah fungsinya tim safety car ini dari pihak perusahaan Asmindo. Terakhir kami juga minta kepada pihak perusahaan, jangan menggunakan kendaraan yang usianya lebih dari lima tahun dan juga driver yang memenuhi syarat yakni memiliki SIM dan diatas usia 18 Tahun dan dibawah 50 tahun, termasuk memastikan kesehatan pengemudi,”pungkasnya.
Sementara itu Direktur Utama PT Asmindo Muh Amir Sahid mengakui, biLa pihaknya terus melakukan sosialisasi dan melengkapi izin dari pihak terkait yang telah diminta. Pihak perusahaan akan menggunakan jalan umum sebagai jalan hauling perusahaan pada malam hari, setelah izin dan syarat syarat telah terpenuhi secara keseluruhan.
“Masukan atau saran dari Kapolres Konsel juga akan menjadi perhatian bagi kami perusahaan untuk melengkapi dan memenuhinya, jika telah berlangsung seluruh kegiatan. Perusahaan juga memastikan akan melengkapi izin dan tentunya restu dari masyarakat untuk kemudian perusaahan beroperasi,”katanya terpisah. (Kam)