Sekjen Kemenkumham: Selamat Hari Pers Nasional, Sultra Jaya, Indonesia Maju

KENDARINEWS.COM–Puncak perayaan Hari Pers Nasional tahun 2022 berlangsung di Pelataran Masjid Al Alam Kendari, 9 Februari 2022. Tuan rumah peringatan Hari Pers Nasional dilaksanakan secara bergantian pada ibu kota provinsi seluruh Indonesia. Tahun 2022, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara menjadi tuan rumah.

“Selamat Hari Pers Nasional Tahun 2022. Sultra Jaya Indonesia Maju,” ujar Komjen Pol. Andap Budhi Revianto, Sekretaris Jendral (Sekjend) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Republik Indonesia kepada kendarinews.com, Rabu (9/2/2022).

Komjen Pol Andap Budhi Revianto berharap, peringatan Hari Pers Nasional ini menjadi ajang refleksi dalam mengoptimalkan peran-peran insan pers sebagai pilar keempat bangsa. “Selamat dan sukse selalu,” ucapnya.

Hari Pers Nasional diperingati pada tanggal 9 Februari setiap tahunnya. Hal tersebut ditetapkan melalui Keputusan Presiden RI No. 5 tahun 1985 ditandatangani oleh Presiden Soeharto pada 23 Januari 1985. Peringatan HPN bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia (PWI). (KN)

Tinggalkan Balasan