KENDARINEWS.COM – PT Bosowa Berlian Motor (BBM) Kendari, salah satu dealer otomotif ternama di Sulawesi Tenggara (Sultra), menghadirkan promo menarik bagi masyarakat yang ingin membeli kendaraan baru. Dalam promo spesial ini, setiap pembelian unit kendaraan di PT BBM Kendari akan mendapatkan layanan servis gratis hingga jarak tempuh 50.000 kilometer.
Supervisor MMKSI PT BBM Kendari, Andi Akbar Anas, menjelaskan bahwa program ini merupakan bagian dari komitmen PT BBM Kendari untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan serta menjamin kenyamanan dan kepercayaan dalam menggunakan kendaraan mereka. “Dengan spesial pembelian unit di bulan ini, pelanggan akan mendapatkan free service hingga 50.000 kilometer,” ujarnya.
Andi Akbar Anas menyebutkan bahwa PT BBM Kendari menyediakan berbagai pilihan kendaraan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan, mulai dari mobil keluarga, SUV, hingga kendaraan niaga. Semua unit kendaraan yang ditawarkan memiliki kualitas unggul dan fitur terkini untuk menunjang kenyamanan dan keselamatan. “Program free service ini berlaku untuk semua unit kendaraan baru yang dibeli dalam periode program yang telah ditentukan. Pelanggan wajib melakukan servis di bengkel resmi PT BBM Kendari sesuai dengan jadwal yang tertera,” ucapnya.
Ia menjelaskan bahwa program ini merupakan salah satu bentuk apresiasi kepada pelanggan setia sekaligus komitmen perusahaan dalam memberikan pelayanan terbaik. “Kami ingin memastikan pelanggan kami tidak hanya puas dengan kendaraan yang mereka beli, tetapi juga mendapatkan pengalaman perawatan yang terbaik. Program ini kami hadirkan untuk memberikan nilai tambah sekaligus membangun kepercayaan pelanggan terhadap layanan kami,” jelasnya.
Andi Akbar Anas menambahkan bahwa untuk menikmati program ini, pelanggan dapat langsung mengunjungi show room PT BBM Kendari. Staf yang ramah dan profesional siap memberikan informasi lebih lanjut mengenai unit kendaraan, proses pembelian, hingga detail program free service ini. “Jangan lewatkan kesempatan ini untuk memiliki kendaraan impian Anda dengan manfaat perawatan kendaraan gratis yang bernilai tinggi. Segera kunjungi PT BBM Kendari dan jadilah bagian dari pelanggan yang menikmati pengalaman membeli kendaraan dengan nilai tambah terbaik,” tandasnya.