Rp9 Miliar Bonus Atlet Segera Cair

KENDARINEWS.COM– Atlet asal Konawe Utara peraih medali di Porprov Sultra XIV yang diselenggarakan di Baubau dan Buton tahun 2022 lalu, bakal tersenyum lebar. Pasalnya bonus yang dinanti segera cair. Pemerintah Kabupaten Konawe Utara akan merealisasikan bonus atlet pekan ini.

Administrasi keuangan penunjang yang sementara diproses telah dituntaskan oleh Dispora Konut. Kepastian pendistribusian bonus ditegaskan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Konawe Utara.

“Sesuai tahapan proses aturan administrasi dikeuangan, tadi saya bersama ketua Koni sudah menandatangani surat perintah pembayaran (SPP) dan surat perintah membayar (SPM) ke keuangan dalam hal ini Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD),”ujar Kadispora Konut, H. Muhardi Mustafa, (25/1).

Mantan Kadis ESDM Konut tahun 2014 itu menjelaskan ketikà SPP dan SPM telah ditandangani oleh pejabat yang berwenang, sudah dapat dipastikan proses keuangan segera direalisasikan. “Seperti biasanya pencairan paling lambat besok,  bahkan bisa hari ini. Selanjut dana langsung ke Koni untuk didistribusikan ke pengurus cabang (Pengcab) atau atlit,”ujarnya.

Eks Kadis DLH Konut menambahkan bahwa komitmen Pemkab Konut dibawah kepemimpinan Bupati, Ruksamin dan Wakil Bupati, Abuhaera bukanlah hanya sekedar janji semata. Melainkan sebuah fakta tanpa harus melanggar regulasi tata kelola keuangan.

“Sesuai perintah dan komitmen bapak bupati, jadi bukan janji tapi fakta dan tetap patuh terhadap aturan dan tahapan regulasi di keuangan tanpa harus melanggar ketentuan peraturan perundang-undangan,”ujarnya.

Untuk diketahui, hasil akhir Porprov Sultra 2022, kontingan Konawe Utara berhasil menempat diri diposisi kedua dari Kota Kendari dengan perolehan medali sebanyak 278. Dengan rincian medali emas 114, perak 87 dan perunggu 77 medali, dengan total bonus yang akan didistribusikan pada atlet peraih medali dan pelatih senilai Rp 9 miliar lebih. (kn) 

Tinggalkan Balasan