OPD Diminta Segera Tuntaskan LKPJ

LAWORO, KENDARINEWS.COM — Asisten Administrasi Pembangunan dan Perekonomian Setda Muna Barat (Mubar), Agus Sujono meminta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) segera menyusun Laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ). Ia mengingat waktu terus berputar dan kerja ASN semakin meningkat. Untuk itulah, produktifitas harus ditingkatkan.

“Mengingat waktunya semakin singkat, maka diharapkan ini juga harus masuk prioritas,” kata Agus Sujono saat pimpin apel gabungan lingkup Pemkab, Senin (12/4).

Demikian pula dengan Laporan atas Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD) selama satu tahun anggaran. Penyusunannya berdasarkan rencana kerja pembangunan daerah untuk disampaikan ke pusat. “Jadi, jangan lupa input refocusing anggaran dan persiapan penyederhanaan organisasi,” katanya mengingatkan. (c/yaf)

Tinggalkan Balasan