Ketua DPRD Buton Salah Baca Teks Proklamasi

KENDARINEWS.COM—Suasana khidmat jalannya upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Kemeridekaan ke-78 RI di lingkup Pemkab Buton sempat terganggu. Itu karena Katua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Buton salah dalam membaca naskah teks proklamasi.

Dari panggung utama VVIP alun-alun Takawa Pasarwajo, Ketua DPRD Buton Wa Ode Nurnia mengawali pembacaan naskah itu dengan suara lantang. Namun ketika memasuki kalimat terakhir yang menyebutkan waktu proklamasi itu dikumandangkan, konsentrasi Nurnia pun terganggu.

Ketua DPRD Buton Wa Ode Nurnia saat membacakan teks proklamasi

Kalimat “Jakarta, 17 Agustus 1945” oleh Nurnia dibaca dengan menjadi “Jakarta hari tujuh belas bulan delapan tahun seribu sembilan ratus delapan puluh lima”. Para pejabat yang berdiri di sekitar Nurnia pun ramai-ramai membetulkan tahun yang salah diucapkan itu.

Selanjutnya, Nurnia pun membenarkan tahun dengan suara mengecil dan mengakhiri naskahanya. Teks ‘atas nama bangsa Indonesia, Soekarno-Hatta’, tak lagi dibacakan oleh politisi Golkar itu.

Kesalahan Nurnia itu juga mengundang reaksi dari ratusan Barisan upacara. Bahkan ketika upacara berlangsung, para pegawai masih membahas kesalahan baca oleh sang legislator.

“Rasanya tidak pantas kalau seorang anggota dewan bisa salah baca teks itu. Itu anak SD juga sudah hafal di luar kepala kalau kemerdekaan itu tahun 45 bukan 85,” ungkap salah seorang pegawai yang juga peserta upacara.

Untuk diketahui, upacara HUT RI itu dipimpin langsung oleh Pj. Bupati Buton Drs. Basiran MSi, dihadiri oleh Kapolres Buton AKBP Rudi Silean dan unsur Muspida lainnya. Upacara dimulai pukul 10 pagi dan berakhir pukul 11.00 wita. (lyn/kn)

Tinggalkan Balasan