Pemkab Konsel Cari Petani Milenial yang Melek Teknologi

KENDARINEWS.COM — Selama masa pandemi Covid-19 ini, ada tiga sektor yang tetap tumbuh, digital, kesehatan dan pertanian. Makanya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe Selatan (Konsel) terus berupaya meningkatkan daya saing masyarakat khususnya petani di era teknologi ini. Salah satunya melalui program Petani Milenial.

Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Konsel, Wayan Darma, menjelaskan, hal itu seiring berkembangannya dunia teknologi. “Secara otomatis perkembangan alat pertanian akan semakin canggih. Olehnya kami membutuhkan petani-petani milenial yang paham dan melek teknologi serta internet,” kata Wayan Darma, Kamis (10/3).

Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Konsel, Wayan Darma

Ia menjelaskan, tahun ini pihaknya terus menjaring petani petani milenial untuk diberdayakan menjadi pendamping atau penyuluh swadaya. Sehingga mereka nantinya dapat berkontribusi dalam berkembangnya sektor pertanian di daerah.

“Tentunya mereka akan diberikan pembekalan berupa pelatihan-pelatihan untuk mencetak petani sukses yang berkualitas. Ini semua demi mewujudkan perekonomian daerah yang berdaya saing dan berkelanjutan,” sambungnya.

Wayan Darma menambahkan, potensi pertanian di Konsel sangat menjanjikan, namun belum dikeola secara maksimal. Untuk menguatkan pertanian Konsel, dibutuhkan sumber daya manusia berkualitas.
“Selain milenial, Konsel juga punya petani-petani sukses. Namun itu belum cukup, harus lebih banyak lagi petani sukses dan itu menjadi perhatian kami,” pungkasnya. (c/ndi)

Tinggalkan Balasan