KENDARINEWS.COM — Harga emas batangan produksi PT Aneka Tambang Tbk. (Antam) kembali mencatat penguatan pada perdagangan Jumat (14/11/2025). Berdasarkan data resmi logammulia.com pukul 08.30 WIB, harga emas satuan 1 gram di butik emas LM Graha Dipta Pulo Gadung, Jakarta, dibanderol Rp 2.398.000 per batang, atau naik Rp 2.000 dibandingkan harga penutupan sehari sebelumnya, dikutip dari CNBC Indonesia.
Kenaikan tipis ini memperpanjang tren positif harga emas Antam dalam delapan hari terakhir. Sepanjang periode tersebut, harga emas telah menguat sebesar Rp 138.000 dan hampir mendekati kenaikan Rp 200.000 sejak awal bulan.
Selain harga jual, nilai pembelian kembali (buyback) juga mencatat penguatan. Harga buyback emas Antam hari ini ditetapkan Rp 2.263.000 per gram, naik Rp 2.000 dari perdagangan kemarin.
Meskipun domestik mengalami tren naik, pergerakan harga emas global justru bergerak berlawanan. Pada penutupan perdagangan Kamis (13/11/2025), harga emas dunia melemah 0,65% ke posisi US$ 4.171,10 per troy ons. Penurunan tersebut mengakhiri reli empat hari beruntun yang sempat membawa kenaikan hampir 5%.
Pelaku pasar menilai perbedaan arah antara harga emas domestik dan global disebabkan faktor nilai tukar, permintaan fisik, serta kebijakan perdagangan emas di dalam negeri. Namun, penguatan harga emas Antam diperkirakan masih berpotensi berlanjut jika permintaan ritel tetap stabil dan pasokan terbatas.








































