Pemerataan Pembangunan, Bupati Burhanuddin Percepat Perbaikan Jalan Rusak

KENDARINEWS.COM- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bombana menunjukkan komitmen kuat untuk mewujudkan pemerataan pembangunan hingga ke wilayah kepulauan. Bupati Bombana, Ir. H. Burhanuddin, M.Si., bersama Wakil Bupati Ahmad Yani, S.Pd., M.Si., berjanji untuk mempercepat perbaikan infrastruktur jalan di Pulau Kabaena, yang selama ini menjadi perhatian utama masyarakat setempat.

Janji tersebut ditegaskan saat keduanya turun langsung meninjau sejumlah titik ruas jalan rusak di Kecamatan Kabaena Utara, baru-baru ini. Fokus utama peninjauan adalah ruas jalan penghubung antara Pelabuhan Pising dan Desa Emokolo, jalur vital yang mengalami kerusakan parah dan menghambat aktivitas warga.

“Kami berkomitmen untuk memperbaiki jalan rusak ini secara bertahap. Dalam waktu dekat, pengaspalan segmen pertama sepanjang 2,3 kilometer akan segera dimulai,” ujar Bupati Burhanuddin saat meninjau langsung kondisi jalan bersama rombongan dinas teknis terkait.

Langkah percepatan ini, menurut Burhanuddin, adalah bagian dari komitmen pemerintah daerah untuk mengakhiri ketimpangan pembangunan antara wilayah daratan dan kepulauan. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat di Kabaena juga merasakan manfaat pembangunan yang sama dengan wilayah lainnya,” tambahnya.

Bupati Burhanuddin juga menegaskan bahwa kehadirannya bersama wakil bupati di lapangan bukan sekadar seremoni, melainkan bentuk pengawasan langsung terhadap kualitas pekerjaan infrastruktur. “Kami ingin memastikan bahwa setiap proyek yang dikerjakan di Kabaena berkualitas dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat,” tegasnya.

Sebelumnya, upaya darurat telah dilakukan untuk menutupi lubang-lubang besar di sepanjang jalur Pelabuhan Pising–Emokolo. Hasilnya, kondisi jalan berangsur membaik, waktu tempuh menjadi lebih singkat, dan akses transportasi warga menjadi lebih lancar.

Didampingi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bombana, Sofyan Baco, Bupati dan Wakil Bupati memastikan bahwa seluruh proses pengerjaan jalan di Kabaena akan dikawal ketat. “Kami ingin memastikan bahwa proyek ini tidak hanya selesai dengan cepat, tetapi juga berkualitas dan tahan lama,” ujar Sofyan Baco.

“Insya Allah, tahun ini tidak ada lagi jalan berlubang di Pulau Kabaena. Ini bukan janji kosong. Kami serius,” imbuh Burhanuddin dengan nada optimis. Pemerintah Kabupaten Bombana berkomitmen untuk terus meningkatkan infrastruktur di seluruh wilayah, termasuk di Pulau Kabaena, demi kesejahteraan masyarakat. (idh/ing)

Tinggalkan Balasan