Masyarakat Konkep Meriahkan Jalan Sehat Bersama BUMN

KENDARINEWS.COM — Ratusan peserta Jalan sehat bersama BUMN mulai padati lapangan TPI Langara. Peserta yang hadir bukan saja dari masyarakat yang berada di Kecamatan Langara sebagai tempat lokasinya kegiatan, tetapi peserta ini berasal dari seluruh masyarakat Wawonii.

Ketua Koordinator EO Kendari Pos Wilayah Konkep, Resmin, mengatakan, sesuai dengan total kupon yang tersebar, yakni sebanyak 1000 peserta turut dalam meramaikan Jalan sehat bersama BUMN. “Bahkan kemarin saat ditutup, masih banyak yang ingin berpartisipasi dalam Jalan sehat ini. Tapi kupon yang disediakan telah habis, ” ujarnya.

Mereka yang hadir berpartisipasi pun bukan hanya masyarakat yang ada dilangara, tetapi juga dari seluruh kecamatan yang ada di Wawonii.

“Mereka semua sangat antusias, mengingat doorprize Jalan santai ini merupakan satu unit sepeda listrik, mesin Cuci, Led Televisi 32 inc dan beragam hadiah menarik lainya,” ujarnya.

Salah satu Peserta Asal Konsel Winda mengaku, sangat antusias mengikuti Jalan sehat. Ia bersama enam temanya bahkan sudah hadir sejak pagi untuk. “Kita semua sama-sama ikhtiar agar bisa bawa pulang salah satu hadiah. Kita berharap kegiatan seperti ini bisa terus dilaksanakan, ” harapnya. (jib)

Tinggalkan Balasan