UM Kendari, Kampus Penggerak Menuju Unggul, Sekali Kuliah Dapat 2 Ijazah

KENDARINEWS. COM–Terobosan baru yang unik dan tidak dimiliki kampus lain ditanah air bakal menjadi program unggulan kampus Universitas Muhamadiyah (UM) Kendari dibawah kendali Rektor Prof Nurdin.

” Jadi mahasiswa teregister kuliah di S1, 4-5 tahun selesai langsung memiliki 2 ijazah, S1 dan S2. Teknisnya kami sudah pelajari dan Insya Allah program ini sementara berjalan, ” papar Prof Nurdin saat menerima kunjungan silaturahmi managemen dan redaksi Kendari Pos di Kantor Badan Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Sultra, Rabu (12/4)

Dikatakan, selain itu kampus UM Kendari memiliki banyak terobosan yang menjadi agenda prioritas menuju kampus unggul, diantaranya membuka program studi kedokteran dan lainnya.

Tagline kampus penggerak menjadi desain yang memiliki beberapa planing pertama yaitu bagaimana agar UM Kendari ada dihati masyarakat Sultra.

Selain itu UM Kendari kini terus mengembangkan diri dan sejauh ini telah memiliki koneksi di 7 perguruan tinggi dibawah Muhammadiyah Sultra

“Tujuannya semua bersama bergerak membantu menyiapkan SDM Sultra, ” ujar Prof Nurdin yang juga wakil ketua pimpunan wilayah Muhamadiayah (PWM) Sultra

Sementara Manager Iklan dan Event Kendari Pos, Nursyamsi Abidin mengatakan akan mensuport program UM Kendari menjadi kampus unggul dan diminati,

“Tentunya melalui pemberitaan sebagaiamana tupoksi kami, ” katanya

Selain Manager Iklan dan Promosi Nursyamsi Abidin, hadir pula redaktur senior Hj Emilia Ningsih, Manager Sirkulasi Resmin. (ani/kn)

Tinggalkan Balasan