Haliana Harap Proyek KSPN Berdampak Besar untuk Pariwisata

KENDARINEWS.COM — Pekerjaan penataan Kawasan Strategis Parwisiata Nasional (KSPN) telah dimilai sejak akhir tahun 2022 lalu dan ditarget selesai tahun ini. Pekerjaan proyek pada tiga kawasan adalah penataan Alun-Alun Lapangan Merdeka, kawasan Sombu Dive, kawasan Toliamba dan penataan Danau Kapota dan tengah berlangsung.

Kendati sibuk, Bupati Wakatobi, Haliana, menyempatkan untuk memantau langsung proyek yang menyerap biaya kurang lebih Rp 88 miliar tersebut. Menurut Wakatobi-1 itu, pihaknya telah memaksimalkan proyek-proyek KSPN yang sementara dikerjakan. Ia berharap penataan empat kawasan tersebut bisa membawa dampak besar untuk masyarakat dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wakatobi. “Kita berharap selain memberi dampak besar juga meningkatkan kualitas dan kuantitas infrastruktur penunjang pariwisata Wakatobi. Sekaligus membuka peluang kerja bagi warga kita,” ujar Haliana, kemarin.

Tak hanya itu, jika proyek ini telah selesai, maka akan menarik minat wisatawan untuk datang ke Wakatobi, baik turis asing maupun wisatawan domestik. “Sementara ini masih proses pekerjaan. Wajah baru Wakatobi akan terlihat perubahannya khususnya dalam skema pembangunan kepariwisataan,” tambahnya.

Pekerjaan penataan KSPN ini dikerjakan dalam waktu yang sama dan ditangani kontraktor pelaksana PT Nindya Karya. Sementara itu, setelah kontrak empat paket KSPN Wakatobi tahap pertama ditandatangan pada akhir Oktober tahun 2022 lalu, tak butuh waktu yang lama, pembangunan tahap I (satu) telah dimulai pada awal bulan November. Rencananya pekerjaan ini akan diselesaikan akhir tahun 2023 ini. (kn)