KENDARINEWS.COM — Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar rapat koordinasi (Rakor) percepatan realiasasi anggaran triwulan pertama di aula Konasara Setda Konawe Utara (Konut), Sabtu (5/3). Rakor ini dirangkaikan rapat kerja wilayah Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag.
Kegiatan yang mengusung tema percepatan reformasi birokrasi melalui Gerakan Kemenag Sultra Bersahabat (Bersama, bersatu dan bersaudara) itu dihadiri Kepala Kemenag Sultra Zainal Mustamin, Bupati Konut Ir. Ruksamin, Wabup Konut Abuhaera, Ketua DWP Kemenag Sultra Muliawati, Kabid Pendidikan Madrasah Kemenag Sultra Muh. Saleh dan seluruh kepala Kemenag kabupaten/kota se Sultra.
Zainal Mustamin mengapresiasi Bupati Konut Ruksamin yang memfasilitasi terselenggaranya kegiatan ini. Konut adalah kabupaten terbaik realisasi APBD tahun 2021. Karena itu Kemenag butuh petunjuk bupati agar bisa mencapai prestasi seperti Konut dalam serapan APBD.
“Kita ingin bupati memberikan pencerahan agar Kemenag bisa mengikuti jejak Konut yang dapat penghargaan dari Kemenkeu dalam realiasasi APBD 2021,” katanya.
Bupati Konut Ruksamin merasa bangga daerahnya ditunjuk sebagai lokasi pelaksanaan Rakor. “Saya bangga kegiatan Kemenag bisa digelar di Konut. Sebab selama ini, lembaga vertikal dan Pemda tak berjalan seiring. Tapi sekarang kita bisa seiring sejalan,” ungkapnya. (m1)
