Sekda Buton Apresiasi Program Presiden Prabowo, Makan Bergizi Mulai Diterapkan

KENDARINEWS.COM–Dapur Makanan Bergizi Gratis (MBG) Awainulu mulai difungsikan. Paket makanan bergizi dari dapur itu disalurkan ke siswa-siswi MIN 2 Buton dan MTsN 1 Buton, kemarin.

Pj. Sekda Buton La Ode Syamsuddin, S.Pd. M.Si. mengapresiasi program yang digagas Oleh Presiden Republik Indonesia , Prabowo Subianto.

“Kita mengapresiasi program dari pemerintah pusat terkait dengan makanan bergizi gratis ini. Ini adalah program yang sangat tepat buat pertumbuhan dan perkembangan anak-anak kita di daerah yang mana kita tau ada yang punya keterbatasan ekonomi maka dengan adanya program yang baik ini mudah-mudahan bisa menjadi stimulan buat anak-anak kita dalam pertumbuhan dan perkembangannya,” ujarnya saat launching dapur MBG Awainulu.

Ikhtiar memberikan MBG ini, kata dia, tidak dirasakan hari ini, tapi 10 sampai dengan 15 tahun ke depan.

“Ini sama halnya kita mempersiapkan generasi kita yang lebih tangguh dan lebih baik untuk 10 sampai 15 tahun kedepan, karena itu, Pemda sangat mendukung program ini makanya kita selalu hadir dalam kegiatan-kegiatan terkait dengan program MBG ini,” ucapnya.

Pj. Sekda Buton mengajak seluruh stakeholder mendukung program ini dan bersama-sama melakukan pengawasan secara intens agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.

“Mari kita dukung dan sukseskan kegiatan ini kita sama-sama berdampingan dengan TNI, POLRI, Pemerintah Daerah, teman-teman Jurnalis dan juga masyarakat mari sama-sama melakukan pengawasan yang intensif sehingga kita bisa mencegah atau menghindari hal-hal yang tidak diinginkan,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala SPG Dapur MBG Awainulu, Kasim, mengatakan
peluncuran dapur MBG di Awainulu dan jumlah penerima manfaat mencapai 3.178 siswa , dari total 24 sekolah mulai dari jenjang SD hingga SMA.

Tinggalkan Balasan