Gubernur ASR Komitmen Dukung Program Setara Bupati Konsel

KENDARINEWS.COM–Bupati Konawe Selatan (Konsel), Irham Kalenggo memiliki program pembangunan Konsel yang Sehat, Cerdas, dan Sejahtera (Setara). Program kerja itu akan ditunaikan dalam 100 hari kerja pemerintahan pasangan Bupati Irham dan Wakil Bupati Wakil Bupati Wahyu Ade Pratama (Ikawahyu).

Rupanya, program kerja Bupati Konsel Irham mendapat dukungan Gubernur Sultra Andi Sumangerukka (ASR). Hal itu diungkapkan sang gubernur usai menghadiri serah terima jabatan mantan Bupati Konsel Surunuddin Dangga kepada Bupati Konsel periode 2025-2030, Irham Kalenggo.

Gubernur ASR mengatakan Pemprov Sultra berkomitmen mendorong pembangunan di Konsel sesuai visi misi duet Bupati Irham Kalenggo dan Wakil Bupati Wahyu Ade Pratama (Ikawahyu). Tentunya akan disandingkan dengan visi misi Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto, visi misi Gubernur ASR dan visi misi Bupati Irham Kalenggo.

“Saya melihat antara program visi misi Asta Cita, visi misi saya dan visi misi Pak Irham serta Pak Wahyu beririsan semua. Jadi tidak ada masalah,” ujar Gubernur ASR di Auditorium Kantor Bupati Konsel, Selasa (4/3/2025).

Mantan Panglima Kodam XIV Hasanuddin itu menambahkan tantangan pembangunan ke depan jauh lebih besar kedepan dan harus diselesaikan. “Untuk menyelesaikannya perlu hubungan baik dan kerja sama. Jangan terlalu lama lihat spion (ke belakang, red) mesti lihat ke depan. Banyak yang harus dikerjakan secara sinergi, kolaborasi dan kerja sama,” tegas Gubernur ASR.

Sebelumnya, Bupati Konsel, Irham Kalenggo berkomitmen melanjutkan pembangunan yang lebih baik untuk kesejahteraan masyarakat Konsel. Ketua Partai Golkar Konsel itu menegaskan program visi misinya selaras dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto. Artinya pemerintah dari tingkat pusat hingga di Konsel mampu berjalan beriringan.

“Kami membawa konsep Konsel Setara yakni Sehat, Cerdas, Sejahtera yang jika disandingkan dengan Asta Cita bapak Presiden tentunya sangat berkaitan. Olehnya itu mari kita bersama-sama mewujudkan cita-cita pembangunan bangsa dan daerah,” tegas Bupati Irham. (ndi/b)

Tinggalkan Balasan