Hari Ini, Mantan Wali Kota Kendari Diperiksa di Kejati Sultra

KENDARINEWS.COM–Mantan Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir terjadwal dalam panggilan penyidik Kejati Sultra hari ini, Kamis (16/3). Politikus PKS ini bakal menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam kasus suap dan penerimaan gratifikasi perizinan PT Midi Utama Indonesia.

Kasi Penkum Kejati Sultra, Dody SH membenarkan hal itu, katanya pemeriksaan mantan wali kota itu bakal dilaksanakan hari ini. ” Iya benar sebentar ada jadwal pemeriksaannya, ” katanya, Kamis (16/3)

Diketahui sebelumnya Sulkarnain mangkir dari panggilan penyidik beberapa waktu lalu. Saat itu Sekda Kota Kendari Ridwansyah Taridala dan Tenaga Ahli Tim Percepatan Pembangunan Kota Kendari, Sjarif Maulana telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Rutan kelas IIA Kendari. (ani/kn)

Tinggalkan Balasan