PBL II Mahasiswa UMW Kendari Sukses Bantu Warga

KENDARINEWS.COM- Praktek Belajar Lapangan (PBL II) mahasiswa Prodi S1 Kesehatan Masyarakat Universitas Mandala Waluya (UMW) Kendari, yang berlangsung selama 12 hari terhitung mulai 31 Januari hingga 12 Februari 2023, di laksanakan di lima desa tepatnya Kecamatan Kapoiala Kabupaten Konawe

Rektor UMW Kendari, Dr. Ratna Umi Nurlila, S.Si., M.Sc mengatakan, mahasiswa UMW Kendari khususnya Prodi Kesehatan Masyarakat S1 telah menyelesaikan PBL II tepatnya di kabupaten Konawe. “Dimana mereka disana untuk membantu permasalahan-permasalahan yang ada khususnya dibidang kesehatan. Kegiatan tersebut akan berlangsung selama 12 hari,” ujarnya saat diwawancara.

Ia menjelaskan, bahwa sebelumnya telah dilakukan PBL I dimana dalam kegiatan tersebut dilakukan untuk identifikasi masalah dan setelah didapatkan masalah kesehatan pada masyarakat. Kemudian dilanjutkan PBL II dengan intervensi untuk mengatasi masalah kesehatan dengan mengupayakan pencegahan penyakit pada masyarakat yang diperoleh pada PBL satu. “Dengan kegiatan ini para mahasiswa dilatih agar mampu merencanakan dan membuat program upaya kesehatan dalam masalah yang di dapat di lapangan,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala LPPM UMW, La Djabo Buton, SKM., M.Kes mengungkapkan, bahwa kegiatan PBL II dilakukan oleh mahasiswa semester lima Prodi Kesehatan Masyarakat S1. Dimana kegiatan PBL II diikuti selama 12 hari di lima desa di Kecamatan Kapoiala kabupaten Konawe. “Dimana selama 12 hari mahasiswa kami telah melaksanakan tugasnya dengan baik dan bermanfaat bagi masyarakat disana,” jelasnya.

La Djabo Buton menuturkan, bahwa adapun hasil kegiatan Fisik dari PBL II yakni membangun tong sampah 17 buah, membuat kebun toga 2 buah, stiker larangan merokok dalam rumah 45 lembar, membuat sarana pembuangan air limbah 1 buah, menyiapkan leaflet pencegahan hipertensi 45 lembar, membuat poster edukasi pencegahan stunting 50 lembar dan membagikan masker Covid sebanyak 5 dos.

“Adapun kegiatan non fisik yakni, penyuluhan tentang hipertensi, penyuluhan pencegahan penyakit typhoid, penyuluhan pencegahan stunting pada ibu dan remaja, penyuluhan tentang bahaya merokok di dalam rumah dan penyuluhan tentang pengelolaan sampah. Dimana semua kegiatan tersebut difasilitasi oleh pihak kampus yakni UMW Kendari,” bebernya.

Ia menambahkan, bahwa dengan adanya PBL II mahasiswa terus mengembangkan potensi dan terus membantu pemerintah dalam meningkatkan sarana kesehatan dan meningkatkan pengetahuan masyarakat terkait kesehatan sesuai dengan tupoksi mereka. “Alhamdulillah mahasiswa PBL II ini melakukan tugas mereka dengan baik sehingga kegiatan fisik dan non fisik itu sangat banyak serta tak kalah penting sangat bermanfaat bagi masyarakat,” tutupnya.(win/kn)

Tinggalkan Balasan