Hotel Zahra Syariah Kendari Hadirkan Nostalgia Kuliner dengan “Nasi Tempong Doeloe”

KENDARINEWS.COM – Hotel Zahra Syariah Kendari kembali memanjakan lidah para pecinta kuliner dengan meluncurkan promo spesial “Nasi Tempong Doeloe” di Alhusein Resto. Hidangan khas nusantara ini ditawarkan dengan harga terjangkau, yakni Rp80.000, sudah termasuk varian minuman, dan dapat dinikmati oleh tamu hotel maupun masyarakat umum mulai Kamis (18/9/2025).

Executive Hotel Zahra Syariah Kendari, Miftahul Jannah, menjelaskan bahwa menu “Nasi Tempong Doeloe” dirancang untuk menghadirkan sensasi cita rasa tradisional yang menggugah selera dan penuh nostalgia.

“Menu ini merupakan wujud apresiasi kepada para tamu sekaligus bagian dari upaya melestarikan kuliner khas nusantara. Kami ingin para tamu tidak hanya mendapatkan pengalaman menginap yang nyaman, tetapi juga bisa menikmati sajian kuliner yang otentik dan penuh makna. Nasi Tempong Doeloe adalah pilihan tepat untuk itu,” beber Miftahul Jannah.

Sajian ini terdiri dari nasi hangat yang disajikan lengkap dengan ayam goreng, tempe, jagung rebus, lalapan segar, serta sambal khas yang pedasnya mampu membangkitkan selera makan. Konsep “tempo dulu” sengaja diusung untuk mengingatkan kembali kehangatan makanan rumahan yang sarat akan kenangan.

Alhusein Resto, yang berlokasi di area Hotel Zahra Syariah Kendari, dikenal sebagai restoran keluarga dengan konsep syariah yang nyaman, bersih, dan menyajikan berbagai menu halal. Selain “Nasi Tempong Doeloe”, resto ini juga menawarkan beragam hidangan lain, mulai dari menu tradisional hingga modern, yang selalu menjadi favorit pelanggan.

Miftahul Jannah berharap menu baru ini mampu menarik minat masyarakat Kendari, khususnya pencinta kuliner tradisional, untuk kembali menikmati sajian khas yang sarat makna budaya. Bagi masyarakat yang ingin menikmati hidangan ini atau melakukan reservasi, Hotel Zahra Syariah Kendari membuka layanan pemesanan melalui nomor 0813-4153-7475.