Usai Disambut di Bandara Halu Oleo, Siska – Sudirman Menuju Balai Kota Kendari

KENDARINEWS.COM–Wali Kota Kendari Siska Karina Imran dan Wakil Wali Kota, Sudirman tiba di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu 1 Maret 2025.

Mereka disambut oleh ribuan warga yang memadati kawasan bandara Halu Oleo Kendari

Nampak sejumlah pejabat dan pegawai di lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari menyambut kedatangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari.

Pemenang Pilkada serentak ini dilantik Presiden RI, Prabowo Subianto pada 20 Februari 2025 lalu, Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran langsung bertolak ke Magelang untuk menjalani Retret selama delapan hari. Sedangkan Wakil Wali Kota Kendari, Sudirman menyusul kemudian pada hari terakhir

Di kesempatan itu Wali Kota Kendari Siska Karina Imran mengapresiasi masyarakat, anggota dewan, unsur Forkopimda dan pejabat serta pegawai di lingkup Pemkot Kendari yang telah mengikuti penyambutan tersebut.

Usai disambut ribuan warga di bandara Halu Oleo, pasangan wali kota dan wakil wali kota Kendari langsung menuju Kantor Balai Kota Kendari. Disana mereka juga disambut tari Mondotambe sebelum akhirnya menuju ruang Samaturu. (Kn)