Makan dan Minum sambil Berdiri Bisa Bahayakan Kesehatan, Ini Penjelasan Medisnya

KENDARINEWS.COM–Di tengah kesibukan harian, makan dan minum sambil berdiri sering dianggap sebagai solusi praktis. Apalagi dalam situasi seperti menghadiri pesta dengan kursi terbatas atau saat terburu-buru. Namun, meski terlihat sepele, kebiasaan ini ternyata bisa berdampak negatif pada kesehatan.

Tidak hanya dinilai kurang sopan di banyak budaya, kebiasaan makan sambil berdiri juga telah dikaitkan dengan sejumlah gangguan kesehatan, terutama yang berhubungan dengan sistem pencernaan.

Dampak Buruk Makan dan Minum sambil Berdiri

Berikut adalah beberapa dampak medis yang bisa terjadi jika seseorang terlalu sering makan atau minum dalam posisi berdiri yang dilansir dari alodkter:

1. Gangguan Sistem Pencernaan

Saat makan sambil berdiri, proses pencernaan tidak berjalan seoptimal saat duduk. Lambung bisa mengosongkan makanan lebih cepat sebelum zat gizi tercerna sempurna, sehingga penyerapan nutrisi di usus jadi tidak maksimal.

2. Perut Kembung

Kebiasaan ini juga bisa menyebabkan perut terasa penuh dan kembung. Posisi berdiri mendorong orang makan atau minum lebih cepat, membuat lebih banyak udara tertelan, yang pada akhirnya menimbulkan rasa tidak nyaman.

3. Rentan Makan Berlebihan

Karena proses makan yang lebih cepat dan tidak disertai kesadaran penuh, sinyal kenyang dari otak terlambat sampai. Akibatnya, kamu bisa mengonsumsi makanan secara berlebihan sebelum tubuh merasa cukup.

4. Risiko Tersedak

Makan atau minum sambil berdiri apalagi saat terburu-buru meningkatkan risiko tersedak. Ini bisa berbahaya, bahkan mengancam nyawa jika tidak segera ditangani.

5. Efek Positif dalam Kondisi Tertentu

Meski secara umum tidak disarankan, dalam kasus tertentu seperti penderita GERD, makan sambil berdiri justru bisa membantu mempercepat pengosongan lambung dan mencegah naiknya asam lambung. Namun, hal ini sebaiknya tetap dilakukan atas saran dokter.

Jadi, Bagaimana Cara yang Benar?

Idealnya, makan dan minum dilakukan dalam posisi duduk, tenang, dan tidak terburu-buru. Hal ini membantu tubuh mengenali rasa kenyang, mencegah gangguan pencernaan, dan memberikan waktu lebih lama untuk menikmati makanan.

Namun, yang terpenting adalah memilih makanan sehat, mengatur porsi yang cukup, dan menghindari makan dengan terburu-buru, baik sambil duduk maupun berdiri.

Jika kamu memiliki kondisi medis tertentu seperti asam lambung atau gangguan pencernaan, sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk mengetahui posisi makan yang paling sesuai bagi tubuhmu.(*)