Kendarinews.com — Kebakaran besar melanda Pasar Pelelangan Ikan di Kelurahan Sodohoa, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, Senin (25/11), sekitar pukul 20.26 WITA.
Kepala Seksi Komunikasi Operasi dan Investigasi Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kendari, Mulhidin Aries, membenarkan insiden tersebut.
“Benar. Lokasinya di pelelangan ikan,” ujar Mulhidin di Kutip dari kendariinfo.
Hingga kini, penyebab kebakaran belum diketahui. Tim Damkar Kendari bersama sejumlah armada pemadam kebakaran telah dikerahkan ke lokasi untuk menangani situasi. (ryl)
