Tips Menyimpan Daging di Kulkas, Ini Panduannya

KENDARINEWS.COM–Setiap Idul Adha tiba, stok daging di rumah pasti melimpah. Tapi hati-hati, menyimpan daging kurban nggak bisa asal tumpuk di kulkas lho! Ada batas waktunya supaya daging tetap segar dan aman dikonsumsi. Kalau terlalu lama, kualitas daging menurun atau bahkan jadi sarang bakteri. Nah, biar tak salah simpan, pahami 5 panduan penyimpanan daging kurban yang benar berikut ini!

Kalau Anda berencana memasak daging dalam waktu dekat, menyimpannya di chiller (bagian kulkas bersuhu 0–4 derajat Celsius) boleh saja. Tapi perlu diingat, daging mentah hanya bertahan selama tiga sampai lima hari saja di sana. Setelah itu, risiko pertumbuhan bakteri meningkat.

Jadi, kalau belum sempat diolah dalam rentang waktu itu, sebaiknya langsung pindahkan ke freezer. Sebelum disimpan, jangan mencuci dagingnya dulu, karena air justru bisa mempercepat pembusukan. Bungkus rapi dalam wadah tertutup atau plastik ziplock, lalu letakkan di rak terbawah kulkas agar cairan daging tidak menetes ke bahan makanan lain.

Simpan di Freezer Lebih Aman dan Tahan Lama

Kalau Anda butuh menyimpan daging dalam jangka panjang, freezer adalah solusi terbaik. Di suhu beku sekitar –18 derajat Celsius, daging utuh bisa tahan hingga delapan sampai dua belas bulan. Sementara itu, daging cincang hanya aman disimpan tiga sampai empat bulan.

Untuk jeroan seperti hati atau babat, masa simpannya lebih pendek, yaitu maksimal tiga bulan. Supaya kualitas tetap terjaga, pastikan daging dibungkus rapat dalam plastik kedap udara dan simpan dalam porsi kecil agar lebih mudah saat akan dimasak.

Jeroan Lebih Cepat Rusak

Berbeda dengan daging, jeroan tidak bisa disimpan lama di chiller. Kandungan air dan enzimnya lebih tinggi, membuatnya cepat bau dan berlendir. Jika disimpan di kulkas biasa, sebaiknya hanya satu hingga dua hari saja. Jika tidak langsung diolah, lebih baik segera bekukan di freezer agar tidak terbuang sia-sia.

Daging yang Sudah Dimasak? Aman 3–4 Hari di Kulkas

Bagaimana dengan daging yang sudah diolah jadi rendang, semur, sup atau ragam hidangan lainnya? Hidangan matang bisa disimpan di chiller selama tiga sampai empat hari. Namun, pastikan makanan sudah benar-benar dingin sebelum masuk kulkas, dan simpan dalam wadah tertutup agar tidak tercampur aromanya dengan makanan lainnya. (jpn)