Penataan Kali Kadia, Pemkot Kendari Siapkan Anggaran Rp 12 Miliar

KENDARINEWS.COM — Meski telah dianggarkan, pengerjaan proyek penataan Kali Kadia belum bisa dimulai. Saat ini, pemerintah masih merampungkan dokumen lelangnya. Jika tidak ada kendala, lelang proyek senilai Rp 12 miliar akan dimulai Februari mendatang.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Kendari, Erlis Sadya Kencana memastikan pengerjaan bantaran Kali Kadia akan dilanjutkan tahun 2022. Hanya saja, ia belum bisa memastikan kapan akan dimulai. Sebab baru akan ditender bulan depan.

Penataan Kali Kadia akan dilanjutkan tahun 2022. Sesuai rencana, proses lelang proyek senilai Rp 12 miliar ini akan dimulai Februari mendatang. Bantaran Kali Kadia setelah direvitalisasi. MUHAMMAD ABDI ASMAUL AMRIN/KENDARI NEWS

“Kita telah siapkan anggaran Rp 12 miliar untuk menata Kali Kadia. Jadi, bantaran kali yang belum ditata akan dilanjutkan. Yang pastinya, pengerjaannya akan rampung sebelum masa jabatan Wali Kota Kendari berakhir,” ujar Erlis Sadya Kencana kepada Kendari Pos, Kamis (20/1).

Di tempat terpisah, Kasi Pemanfaatan Air Tanah dan Air Baku Dinas PUPR Kota Kendari, Roni Sidampang mengatakan masih menunggu Surat Keputusan (SK). Jika sudah diterbitkan, prosesnya akan dikerjakan. Tahun ini, penataan Kali Kadia sepanjang 528 meter akan dituntaskan.

“Sampai hari ini, bantaran Kali Kadia yang telah ditata sepanjang 428 meter. Sisanya, akan dikerjakan tahun ini,” pungkasnya. (b/m1)

Proyek Penataan Kali Kadia
Anggaran Rp 12 Miliar
Tata 528 Meter Bantaran Kali
Februari, Proyeknya Dilelang
Ditargetkan Rampung Oktober

Tinggalkan Balasan