Ali Mazi : Munas Kadin Menstimulasi Ekonomi Sultra

KENDARINEWS.COM — Pelaksanaan Musyawarah Nasional (Munas) Kamar Dagang dan Industri (Kadin) ke VIII mendapat dukungan dari Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra) Ali Mazi. Ia menilai penyelenggaraan event nasional tersebut, akan berdampak positif bagi perekonomian daerah. Pasalnya, bakal dihadiri pengusaha elite yang berkiprah di level nasional maupun internasional.

Ali Mazi

Ali Mazi mengatakan, patut disyukuri Sultra dipercaya sebagai tempat pelaksanaan kegiatan nasional. Kesempatan ini sangat jarang didapatkan. Artinya, dengan kepercayaan tersebut, menandakan bahwa Sultra dianggap punya kekuatan yang sama dengan daerah maju lainnya. Karena selama ini kegiatan sekaliber nasional dominan hanya digelar di Jawa dan Bali. “Kita mendukung dan siap menyukseskan kegiatan Munas Kadin ke VIII. Ini anugerah untuk Sultra. Apalagi akan dihadiri Presiden Joko Widodo,” kata Ali Mazi, Senin (28/6).

Kegiatan Munas Kadin, kata dia, akan banyak berdampak positif bagi Sultra. Salah satunya menstimulasi perekonomian daerah. Ini menjadi bagian dari menguatkan ekonomi yang lesu akibat badai pandemi Covid-19. “Sebelumnya sudah ada beberapa kegiatan nasional yang digelar di Sultra. Kali ini kita dipercaya sebagai tuan rumah Munas Kadin. Kita harus manfaatkan sebaik-baiknya kesempatan ini,” pintanya.

Ketua Panitia Lokal Munas Kadin Suwandi Andi (dua kanan) bersama panitia Munas memantau pelataran AL Alam yang akan dikunjungi
Presiden Joko Widodo

Ali Mazi menilai dengan hadirnya para pengusaha elite di Munas Kadin nanti, maka diharapkan bisa memantik hasrat mereka untuk berinvestasi di Sultra. Bumi Anoa kaya akan sumber daya alam. Baik sektor pertambangan nikel, aspal, emas, perkebunan, pertanian, perikanan dan lain-lain. Politisi NasDem itu menginstruksikan kepada gugus tugas covid dan panitia lokal Munas Kadin agar menerapkan protokol kesehatan (proved) yang ketat selama berlangsungnya kegiatan. “Kegiatan Munas Kadin akan digelar dengan prokes ketat. Dan dipastikan setiap yang masuk arena kegiatan, steril dari paparan virus tak kasat mata itu,” pungkasnya. (ali/adv)

Tinggalkan Balasan