Dispar Apresiasi IGRA Sultra Gelar Gernasratik Serentak di Lima Daerah

KENDARINEWS.COM–Memperingati Hari Batik Nasional (HBN), Ikatan Guru Raudhatul Athfal (IGRA) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar Gerakan Nasional RA Membatik (Gernasratik) secara serentak di lima daerah, Kamis (2/10/2025). Lima daerah dimaksud adalah Kota Kendari, Kabupaten Konawe, Kolaka, Kolaka Timur, dan Kota Baubau.

Kegiatan Gernasratik di Kota Kendari dipusatkan di Sport Center ASR Anduonohu. Acara ini diikuti seribuan atau tepatnya 1.100 peserta yang terdiri atas murid Raudhatul Athfal (RA) se-Kota Kendari dan Kabupaten Konawe Selatan (Konsel). Mereka hadir bersama orang tua masing-masing untuk mengikuti lomba membatik dengan metode sederhana.

Ketua Panitia Gernasratik Sultra, Sulitani Soekarno Mardan, mengatakan, pihaknya telah menyiapkan peralatan batik sederhana yang digunakan dalam kegiatan tersebut. Menurutnya, kegiatan ini menjadi wadah edukatif, dalam menanamkan kecintaan terhadap budaya bangsa sejak usia dini.

“Kegiatan ini merupakan wadah untuk menanamkan rasa cinta budaya dan memperkenalkan batik kepada anak sejak usia dini. Batik sebagai warisan budaya Indonesia yang sarat makna filosofis dan nilai luhur harus terus dilestarikan,” ujarnya.

Ketua IGRA Sulawesi Tenggara, Hj. Irna Elisya, turut menegaskan pentingnya nilai-nilai pedagogis yang terkandung dalam kegiatan ini. Melalui Gernasratik, anak-anak tidak hanya belajar membatik, tetapi juga mengasah kesabaran, ketelitian, kreativitas, serta keterampilan bekerja sama dalam tim.

“Kegiatan ini tentu diharapkan bisa menumbuhkan rasa cinta tanah air serta kebanggaan terhadap jati diri bangsa,” tutur Irna.

Gernasratik secara resmi dibuka Sekretaris Dinas Pariwisata Provinsi Sulawesi Tenggara, Dra. Herawati Muchlisi. Ia menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini dan mendorong agar kegiatan serupa terus dikembangkan. Termasuk memperkenalkan kain khas lokal lainnya.

“Saya berharap, ke depan kegiatan RA tidak hanya membatik, tetapi juga mengangkat tenun yang merupakan khas lokal Sulawesi Tenggara,” harapnya.

Melalui Gernasratik, IGRA Sultraberharap generasi penerus bangsa dapat tumbuh dengan kecintaan terhadap warisan budaya Indonesia. Serta memahami pentingnya pelestarian budaya sejak usia dini. (ris/abd/ing)

Tinggalkan Balasan