Harga Dunia Turun, Emas Masih Jadi Primadona
Turunnya harga emas Antam ini sejalan dengan pergerakan harga emas dunia. Dikutip dari Reuters, harga emas global melanjutkan pelemahan akibat penguatan dolar AS dan meredanya tensi dagang antara Tiongkok dan Amerika Serikat. Pernyataan Ketua The Fed Jerome Powell yang cenderung hati-hati soal kondisi ekonomi AS juga membuat pelaku pasar kurang bergairah.
Harga emas spot dilaporkan turun 1,8% ke level USD 3.368,42 per troy ons, sementara emas berjangka AS juga melemah 0,9% dan ditutup pada USD 3.391,9.
Meski demikian, emas masih dipandang sebagai aset safe haven yang banyak diburu di tengah ketidakpastian global. Bahkan tahun ini, harga emas tercatat sudah naik 28,6% berkat kekhawatiran geopolitik dan aksi borong emas oleh bank-bank sentral dunia.
Rincian Harga Emas Antam Hari Ini :
Berikut harga emas Antam di Butik Emas LM Graha Dipta, Jakarta Timur (belum termasuk pajak):
0,5 gram: Rp 1.026.500
1 gram: Rp 1.953.000
5 gram: Rp 9.540.000
10 gram: Rp 19.025.000
25 gram: Rp 47.437.000
50 gram: Rp 94.785.000
100 gram: Rp 189.512.000
250 gram: Rp 473.515.000
500 gram: Rp 946.820.000
1.000 gram: Rp 1.893.600.000
