KENDARINEWS.COM– PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Kendari bersama Subholding Pelindo Terminal Petikemas (SPTP) Kendari melaksanakan kegiatan bersih-bersih pantai dan perawatan Pohon Mangrove di wilayah kerja Kantor Terminal Petikemas Kendari di Kelurahan Bungkutoko, Kecamatan Nambo, Kota Kendari, Jumat (9/6).

Kegiatan itu juga merupakan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) perusahaan sekaligus bentuk kepedulian terhadap lingkungan serta dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2023 yang jatuh tanggal 5 Juni.

General Manager Pelindo Regional 4 Kendari, Capt. Suparman mengatakan, sejak pembangunan Terminal Petikemas Kendari New Port (KNP), Pelindo bersama pemerintah daerah provinsi dan pemerintah kota setempat telah berkomitmen dengan tidak mengganggu dan merusak pohon Mangrove di sekitar Pulau Bungkutoko

“Oleh karena itu proses pembangunannya dengan cara melakukan reklamasi serta memperhatikan ekosistem dan sebagainya, termasuk arus air laut masuk dan keluar, agar mangrove tidak punah,” ujar Capt. Suparman.
Suparman menambahkan aksi bersih bersih dan perawatan atau pemeliharaan pohon mangrove dilakukan disekitar kawasan ‘Kali Biru’
“Kami turun langsung memungut sampah yang dapat merusak mangrove khususnya sampah yang susah terurai seperti plastik dan lainnya,” katanya.
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh insan Pelindo Group Kendari yang di inisiasi oleh GM Regional 4 Kendari, Capt. Suparman beserta jajaran dan TH TPK Kendari, Yandi Sofyan Hadi, serta karyawan, karyawati anak dan cucu perusahaan Pelindo Group.(rls/Ani)