Kerap Palak Pedagang, Preman di Konda Dibekuk

KENDARINEWS.COM–Kepolisian Sektor (Polsek) Konda mengamankan seorang preman inisial AR (17) yang kerap memalak pedagang di sekitar Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Tanea Kecamatan Konda Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), Rabu (30/3).

Kapolsek Konda Iptu Bambang Hendratno menuturkan pedagang di sekitar lokasi resah terhadap aksi premanisme yang dilakukan oleh yang bersangkutan. Atas laporan tersebut, pihaknya langsung melakukan pengejaran. “Saat kita tiba di lokasi pelaku sempat melarikan diri, namun berhasil kita amankan. Sementara satu pelaku lain inisial LM berhasil melarikan diri,” ujar Hendratno kepada Kendari Pos, Kamis (31/3).

Dari tangan tersangka, pihaknya mengamankan sebilah badik yang digunakan untuk memalak para pedagang. Guna proses lebih lanjut, pelaku dan barang bukti diamankan di Mapolresta Kendari.
“Jadi motif pelaku jika tidak diberi uang pelaku mengancam menggunakan badik. Akibat perbuatannya, tersangka dijerat Pasal 2 ayat 1 Undang-Undang Darurat nomor 12 tahun 1951, ancaman hukuman 10 tahun penjara,” ujarnya. (c/ali).

Tinggalkan Balasan