KENDARNEWS.COM — Pemerintah Kota Kendari berencana menggelar Safari Ramadan tahun ini. Hanya saja, pelaksanaannya tetap memerlukan penanganan khusus. Pasalnya, pandemi di Kota Kendari belum berakhir. Program tersebut diharapkan bisa merajut silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat di bulan suci ini.
Kabag Kesra Pemkot Kendari, Abdul Rauf mengaku tengah merancang program tersebut. Pasalnya, safari ramadan bakal dilaksanakan di masa pandemi covid-19 sehingga diperlukan mekanisme khusus pelaksanaannya.
“Tahun lalu, kami tidak laksanakan karena masih awal pandemi covid-19. Nah, untuk tahun ini kami ajukan ke Pak Wali mudah-mudahan disetujui. Kebutulan sudah banyak permintaan dari Masjid untuk dilaksanakan kembali Safari Ramadan seperti pada tahun-tahun sebelumnya,” kata Abdul Rauf kn.
Sebagai bentuk persiapan, pihaknya telah menginstruksikan seluruh masjid yang menjadi lokasi Safari Masjid untuk bersiap terutama penyediaan sarana prokes pencegahan covid-19. “Kebetulan ada 14 Masjid yang sudah mengusul ke kami untuk pelaksanaan safari ramadan tahun ini. Seluruh masjid ini mewakili 11 Kecamatan di Kendari. Kami pastikan mereka sudah siap utamanya penyediaan sarana prokes,” kata Rauf.
Pihaknya pun memastikan pelaksanaannya nanti tetap mengacu pada prokes pencegahan covid-19 seperti menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak aman (Physical Distancing). “Saya juga pastikan kuota jemaahnya nanti tidak melebihi kapasitas masjid. Atau hanya separuh dalam rangka mencegah potensi penularan virus corona,” pungkasnya. (b/ags)