BP2KB Buteng-BKKBN Sultra Bekali Kader

KENDARINEWS.COM — Pendataan keluarga sangat penting. Pasalnya, hasilnya akan menjadi rujukan program Kependudukan Keluarga Berencana Pembangunan Keluarga (KKBPK). Atas dasar itulah, Pemkab Buton Tengah (Buteng) melalui Badan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P2KB) bersama Badan Kependudukan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sultra akan melakukan pendataan keluarga tahun 2021.

Kepala P2KB Buteng, Samrin Mau mengatakan pelaksanaan program kerja pemerintah harus didukung data yang akurat. Untuk itulah, proses pendataan perlu dilakukan. Melalui program ini, pemerintah bisa mendapatkan data kondisi keluara di Buteng. Dengan begitu, pemerintah bisa menyiapkan program yang bisa menuntaskan persoalan. “Kami bersyukur dan menyambut baik pelaksanaan kegiatan. Kedepannya, saya berharap aktulisasi pendataan bisa menghasilkan data yang baik dan akurat. Sehingga pemerintah mampu menciptakan solusi yang terbaik untuk menangani masalah yang ada,” kata Samrin Mau di sela-sela acara Sosialisasi Pendataan Keluarga Tahun 2021 di aula Kantor Kelurahan Gu Timur, Rabu (3/3)

Kepala Bidang Pelatihan dan Pengembangan BKKBN Sultra, Hj. Min Rahmatin mengatakan pada kader harus diberi pembekalan mengenai metode pendataan agar mendapatkan data yang valid. Dalam pendataan, mereka akan mendata persoalan kependudukan, pembangunan keluarga termasuk kondisi keluarga. “Untuk BKKBN sendiri, kita punya bank data di pusat. Nantinya, data ini akan menjadi bahan evaluasi mengenai kondisi keluarga, kependudukan dan lainnya. Nanti data yang sudah kita kumpulkan akan menjadi landasan pembuatan kebijakan nantinya terkait masalah keluarga,” ucapnya.

Pendataan Keluarga merupakan kegiatan lima tahunan BKKBN untuk mendapatkan data keluarga Indonesia. Hal ini sesuai dengan UU nomor 52 tahun 2009 dan Peraturan Pemerintah nomor 87 tahun 2014. Peraturan tersebut mengamanatkan bahwa dalam rangka mendukung penyelenggaraan perkembangan Program KKBPK diperlukan data dan informasi keluarga yang dikelola dalam sistem informasi keluarga atau SIGA. (c/rud)

Tinggalkan Balasan